Tanggal :

Jelang Lebaran

Rohil Perketat Pos Penjagaan Arus Mobilisasi

Dibaca: 912 kali  Rabu, 20 Mei 2020 | 13:45:26 WIB
Rohil Perketat Pos Penjagaan Arus Mobilisasi
Ket Foto : Pengawasan arus mobilisasi dan transportasi di pos penjagaan di pintu masuk kota Bagansiapiapi

BAGANSIAPIAPI - GETARPIJAR.COM - Pos penjaga Gugus tugas dan protokol kesehatan covid -19 di simpang pedamaran Bagansiapiapi diperketat, hal ini dilakukan untuk mengontrol arus mobilisasi orang menuju kota Bagansiapiapi jelang lebaran idul Fitri tahun ini.


Semua mobilisasi yang masuk ke kota Bagansiapiapi seperti supir dan penumpang langsung  dilakukan chek suhu badan melalui prosudur protokol kesehatan.


Demikian dikatakan Jubir H.Ahmad Yusuf ,S.sos.MH didampingi Kadis kominfotiks Rohil, Hermanto,S.sos, Selasa kemarin. "Arus mobilisasi orang jelang lebaran ini kita perketat, di pos pos penjagaan di pintu masuk kota Bagansiapi api kita lakukan tes suhu tubuh kepada para supir dan penumpang, tujuan untuk untuk kewaspadaan terhadap penyebaran virus Corona," terang Hermanto


Sedangkan untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (0DP) 7568 terjadi lonjakan namun dilihat hasil proses pemantauan 6682 tampak terjadi nya penurunan hanya tersisa 882 masih pemantauan


"Sebanyak 6 orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) diisolasi di R.S dr Protomo Bagansiapiapi Berasal dari Panipahan, Bagansiapiapi, rimba melintang dan Bagan batu "terang Ahmad


Jubir mengingatkan tingkat kewaspadaan beberapa hari kedepan jelang lebaran tingginya mobilitas sehingga kemungkinan besar orang banyak akan datang maupun bepergian keluar daerah.


Diakui Jubir Ahmad, sampai saat ini Kabupaten Rohil masih zona hijau penyebaran Covid 19, artinya belum ada kasus terpapar pandemi corona positif ditemukan namun perlunya mengikuti anjuran dari pemerintah dan protokol kesehatan


"Mari tingkatkan kewapadaan, jangan dianggapkan enteng penularan tanpa disadari tidak hanya melalui orang dari luar negeri bahkan, penularan, bisa saja dari transmisi lokal," pungkas  Ahmad (Rbc/Gpc)

 

Akses getarpijar.com Via Mobile m.getarpijar.com
BERITA TERKAIT
TULIS KOMENTAR