Tanggal :

PT Arara Abadi Salurkan Program DMPA di Desa makteduh

Dibaca: 920 kali  Kamis, 16 April 2020 | 00:18:23 WIB
PT Arara Abadi Salurkan Program DMPA di Desa makteduh
Ket Foto : Perwakilan PT Arara Abadi dan pengurus Bumdes Desa Makteduh foto bersama.

PELALAWAN - GETARPIJAR.COM - Salah satu tanggungjawab sosial perusahaan kepada masyarakat sekitar adalah dengan memperhatikan masyarakat di sekitar operasional perusahaan atau Program Corporate Sosial Renponsibility (CSR).


Bentuk perhatian tersebut dilaksanakan PT Arara Abadi Distrik Sorek dengan menyalurkan bantuan kepada masyarakat melalui Program Desa Makmur Peduli Api(DMPA) di Desa Makteduh Kecamatan Kerumutan Kabupaten Pelalawan Riau Rabu (15/4/2020).


Humasnya bidang CD Al-Hadar Syabrie menyampaikan Kepada GETARPIJAR.COM Melalui Pesan Whatshapnya, " Program DMPA yang disalurkan PT Arara Abadi Kepada masyarakat Bertujuan untuk meningkatkan taraf perekonomian masyarakat tersebut yang tinggal di seputaran Perusahan PT Arara Abadi dan Program ini merupakan kegiatan kepedulian. Dengan adanya Program DMPA ini, maka kami mengharapkan agar masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar. Program ini sudah kami lakukan semenjak tahun 2016, program inipun sudah disalurkan kepada 34 Desa yang berada di Kabupaten Pelalawan dan tersebar di beberapa Kecamatan," katanya.


Adapun bantuan yang diberikan melaluii Program DMPA Oleh PT Ara Abadi kepada masyarakat Desa Makteduh antara lain bibit ikan nila, Kambing 15 ekor, Sedangkan Untuk usaha Tanaman Holtikultura jenis tanaman jagung manis, kacang panjang, Mentimun, cabe rawit. Untuk ukuran lahan seluas setengah Hektar penerima bantuan sebanyak 17 Orang dengan total dana sekitar 95 Juta yang akan dikelola oleh Bumdes Teduh Bertuah.


"Dengan adanya Program ternak kambing, ikan Nila dan tanaman Holtikultura ini, masyarakat mempunyai kesibukannya. Artinya Pengalihan tidak lagi melakukan buka lahan dengan cara membakar," ujarnya.


Nada yang sama juga disampaikan manejer Bagio Raharjo, Ia berpesan agar bantuan yang sudah disalurkan ini dapat dikembangkan kepada yang lain.


"Kami Harapkan dengan adanya bantuan ini, kedepannya bermanfat bagi masyarakat," harapnya.


Sekretaris Desa Makteduh beserta pengurus Bumdes menyampaikan Terima kepada PT Arara abadi yang telah menyalurkan bantuan melalui Program DMPA dan berharap bagi penerima bantuan dapat dimanfaatkan Sebaik mungkin. (Syarii)

Akses getarpijar.com Via Mobile m.getarpijar.com
BERITA TERKAIT
TULIS KOMENTAR