Tanggal :

Vicon Bersama Gubri

Bupati Rohul Laporkan Progres Penanganan Covid 19 Di Kabupaten Rohul

Dibaca: 765 kali  Senin, 30 Maret 2020 | 17:06:03 WIB
Bupati Rohul Laporkan Progres Penanganan Covid 19 Di Kabupaten Rohul
Ket Foto : Bupati Rohul H. Sukiman terutama melaporkan perkembangan dan progres penanganan Covid-19 di Kabupaten Rohul

PASIR PANGARAIAN - GETARPIJAR.COM - Untuk memastikan himbauan dan Instruksi yang telah dikeluarkan terkait upaya percepatan penanganan Corona Virus Disease (Covid-19), Senin (30/3/2020).


Gubri Syamsuar juga menghimbau kepada Pemda harus memberikan insentif untuk tenaga medis. Sementara untuk menjaga kebutuhan logistik didaerahnya, Ia meminta kepada Pemkab untuk terus memantau ketersediaan stok pangan didaerahnya masing-masing.
 

"Pemprov juga telah membantu 100 ton beras per Kabupaten/Kota sehingga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan," kata Syamsuar.

 

Terkait beberapa daerah yang telah melakukan Karantina wilayah, Syamsuar menghimbau kepada Bupati/Walikota untuk menunggu petunjuk dari Pemerintah Pusat.


"Jika dilaksanakan karantina wilayah, harus siapkan logistik, keamanan dan ketertiaban. Pemkab juga harus gencar mensosialisasikan pencegahan Covid-19, Riau ada positif 2 orang, yang pertama sudah sehat dan sembuh, " katanya


Untuk melaksanakan instruksi Gubri, Bupati Rohul H. Sukiman terutama melaporkan perkembangan dan progres penanganan Covid-19 di Kabupaten Rohul. Ia mengaku telah melaksanakan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 bekerjasama dengan Forkompinda dan Dinas terkait sesuai instruksi Pemerintah Pusat dan Pemprov.


"Pemkab Rohul sudah bekerjasama dengan pihak Kepolisian, TNI, dan dinas terkait lainnya. Kami sudah melaksanakan upaya ini sesuai petunjuk dan aturan dari Pemerintah Pusat dan Pemprov," kata Sukiman


Bupati Sukiman juga melaporkan kepada Gubri terkait jumlah Orang dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP), untuk jumlah ODP di Rohul sebanyak 1.044 orang dan 4 PDP orang.


"Untuk ODP ada 1.044 orang, orang ini berasal dari Pemrpov, DKI Jakarta dan Malaysia. Kemudian PDP 4 orang ini berasal dari Kecamatan Tambusai, Ujung Batu, Kunto Darussalam dan Rambah, orang yang kategori PDP ini bukan berarti orang yang positif terjangkit Covid-19, karena yang Positif Covid-19 di Rohul tidak ada," kata Sukiman


Tambah Bupati Sukiman, Pemkab Rohul bersama Forkompinda telah melakukan berbagai upaya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19, diantaranya telah melakukan Sosialisasi baik melalui Surat Edaran maupun media.


"Kita juga sudah melakukan sosialisasi dan patroli serta pemeriksaan kesehatan di pintu masuk dari daerah perbatasan, Posko-posko yang sudah bangun di Simpang TB Tandun, Markas PMI, Posko Tambusai Barat berbatasan dengan Padang Lawas dan Posko di KM 40 Desa Mahato," kata Sukiman


Mantan Dandim Inhil ini juga mengaku Pemkab Rohul sudah melakukan pergeseran anggaran yang saat ini dalam pembahasan bersama TAPD dan Gugus Tugas percepatan pencegahan Covid-19.


Sementara Beras dari bulog bantuan dari Pemprov Riau sebanyak 100 ton, akan dibagikan kepada yang sedang ODP sebanyak 10 Kg / KK.


Usai Vicon dengan Gubri, Bupati Rohul H. Sukiman meminta kepada masyarakat untuk tetap tenang dan sabar dalam menghadapi Covid-19 ini.


"Masyarakat diharapkan tenang, jangan khawatir Covid-19 ini ada obatnya, yang paling penting kita harus taat melaksanakan instruksi Pemerintah, seperti diam dirumah, jaga jarak, pakai masker, handsanitizer dan biasakan hidup sehat dan bersih serta hindari keramaian, jika itu dilakukan insyaallah aman itu," kata Sukiman


Nampak hadir dalam Video conference dengan Gubri ini, dijajaran Pemkab Rohul dipimpin langsung Bupati Rohul H. Sukiman, Sekda Rohul H. Abdul Haris S.Sos M.Si, Kapolres Rohul AKBP Dasmin Ginting SIK, Kadis Kominfo Rohul Drs Yusmar M.Si, Kadiskes Rohul dr Bambang Triono, Dirut RSUD Rohul dr Novel Raykel Kasat Pol PP dan Damkar Ridarmanto serta Bulog. (Diskominfo)

 

Akses getarpijar.com Via Mobile m.getarpijar.com
BERITA TERKAIT
TULIS KOMENTAR