Tanggal :

Lantik Pejabat Eselon III dan IV

Bupati Suyatno: Jaga Harmonisasi dengan Pimpinan

Dibaca: 880 kali  Senin, 11 November 2019 | 13:32:03 WIB
Bupati Suyatno: Jaga Harmonisasi dengan Pimpinan
Ket Foto : Bupati Suyatno melantik pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir di lantai IV Kantor BPKAD Rohil, Jalan Merdeka, Bagansiapiapi.
BAGANSIAPIAPI - GETAR PIJAR.COM - Bupati Suyatno melantik 10 Pejabat Eselon III dan 12 Pejabat Eselon IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, Senin (11/11/2019), di lantai IV Kantor BPKAD Rohil, Jalan Merdeka, Bagansiapiapi.
 
Di antara 10 Pejabat Eselon III yang dilantik, terdapat nama Plt Sekretaris DPRD Rounald Romieza, SSTP MSi. Jabatan barunya sebagai Sekretaris Disnaker. Sementara kursi Plt Sekwan diisi oleh Sarman Syahroni yang sebelumnya menjabat Sekretaris Inspektorat.
 
Sementara kursi Sekretaris Inspektorat yang ditinggal H Sarman Syahroni ST diisi Andisa Martias SE yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Disperindagsar. Untuk posisi yang ditinggalkan Andisa diisi Ahmad Ahzuri SSos, MSi yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Mutasi BKDSDM.
 
Dalam arahannya, Bupati Suyatno berharap kepada pejabat yang baru dilantik untuk dapat bekerjasama dengan pimpinannya masing-masing. Ia juga minta untuk dapat menjaga harmonisasi sehingga tugas yang diemban berjalan dengan baik.
 
"Saya banyak dapat laporan antara pimpinan dengan bawahan saling tidak cocok dalam bekerja, tak boleh begitu, kan sudah ada tupoksi masing-masing. Kalau sudah tak harmonis, akan banyaklah informasi-infromasi tak elok tersebar," ujar Bupati.
 
Hadir pada pelantikan itu, Ketua DPRD Maston, Kepala BKDSDM Roy Azlan, Kepala Bappeda Job Kurniawan, Kadisperindag Sukma Alfallah, Kepala BPKAD Syafruddin, Kadisdukcapil Basaruddin serta Kepala Bagian dan undangan lainnya. (hlc/gpc)
Akses getarpijar.com Via Mobile m.getarpijar.com
BERITA TERKAIT
TULIS KOMENTAR