Tanggal :

Lobi Investor Berinvestasi di KITB

Pemkab Siak Gelar Pertemuan dengan Pengusaha di Batam

Dibaca: 960 kali  Senin, 11 November 2019 | 13:25:28 WIB
Pemkab Siak Gelar Pertemuan dengan Pengusaha di Batam
Ket Foto : Wakil Gubernur Riau, Edy Nasution membuka secara resmi acara Temu Bisnis Kawasan Industri Kabupaten Siak, di Hotel Harmoni Batam, Senin (11/11/19).
BATAM - GETAR PIJAR.COM - Kawasan Industri Tanjung Buton (KITB) Siak yang sudah masuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN). Pemerintah Kabupaten Siak dalam hal ini jemput bola langsung untuk menarik minat pengusaha datang berinvestasi di KITB tersebut.
 
Buktinya, Pemkab Siak sampai menggelar pertemuan di Hotel Harmoni Batam, Kepulauan Riau dan mengundang pengusaha - pengusaha, Senin (11/11/2019). Dalam pertemuan itu, dipaparkan juga keunggulan KITB Siak sebagai pusat ekonomi baru di wilayah pesisir timur Sumatra.
 
Pembangunan pelabuhan sudah menghabiskan anggaran pusat senilai Rp250 itu memiliki keunggulan, di antaranya lokasi yang terlindung oleh pulau sehingga ombak yang datang relatif kecil.
 
Di Tanjung Buton, gelombang paling tinggi hanya mencapai 0,98 meter. Pelabuhan itu juga melayani kawasan hinterland Kabupaten Siak, Pelalawan, Bengkalis, Kepulauan Meranti, dan Kota Pekanbaru.
 
Bahkan, ada pengusaha dari Jambi yang biasa mengekspor sayur ke Singapura melalui Batam yang mulai tertarik menggunakan Tanjung Buton. Hal itu dikarenakan dari Jambi lebih dekat ke Tanjung Buton daripada ke Batam.
 
Pelabuhan Tanjung Buton berpeluang menampung kelebihan kapasitas Pelabuhan Dumai sebesar 2,6 juta ton per tahun. Lahan yang sudah dibebaskan mencapai 5.192 hektare dengan 600 hektare di antaranya sudah besertifikat hak pengelolaan.
 
Acara yang dibuka langsung Oleh Wakil Gubernur Riau Edy Nasution itu juga dihadiri oleh Fahmi Sahab Kadin Indonesia, Ketua DPRD Kabupaten Siak, Azmi, Pimpinan OPD Provinsi Riau dan Kabupaten Siak serta para calon investor dari dalam negeri dan luar negeri.
 
Bupati Siak, Alfedri mengatakan Pemkab Siak saat ini sudah menerapkan pelayanan perizinan menggunakan Sistem Online dan Tracking System sehingga pelayanannya cepat, mudah dan praktis. Sehingga memudahkan investor yang akan berinvestasi di Kabupaten Siak.
 
"Kita sangat optimis KITB akan dapat berkembang pesat nantinya, dari bentuk letaknya, KITB akan dapat membuka peluang kerja dan pengembangan perekonimian bagi Siak khususnya dan Riau pada umumnya," kata Alfedri. (krc/gpc)
 
 
Akses getarpijar.com Via Mobile m.getarpijar.com
BERITA TERKAIT
TULIS KOMENTAR