Tanggal :

Bupati Rohul Irup Apel Kesiap Siagaan Pencegahan Karlahut di Bonai Darussalam

Dibaca: 928 kali  Rabu, 06 November 2019 | 11:23:58 WIB
Bupati Rohul Irup Apel Kesiap Siagaan Pencegahan Karlahut di Bonai Darussalam
Ket Foto : Bupati Rohul Sukiman saat menjadi Inspektur Upacara Apel Kesiap Siagaan Dalam Rangka Menghadapi Musim Kemarau Tahun 2020 Dalam Pencegahan Karlahut di Lapangan Kantor Camat Bonai Darussalam, Desa Sontang
BONAIDARUSSALAM - GETARPIJAR.COM -‎ Bupati Rokan Hulu (Rohul) H Sukiman mengajak seluruh masyarakat dan perusahaan yang ada di Kecamatan Bonai Darussalam untuk tidak melakukan pembakaran lahan dan hutan (Karlahut).
 
Hal itu disampaikan Bupati Rohul Sukiman saat menjadi Inspektur Upacara Apel Kesiap Siagaan Dalam Rangka Menghadapi Musim Kemarau Tahun 2020 Dalam Pencegahan Karlahut di Lapangan Kantor Camat Bonai Darussalam, Desa Sontang, Rabu (6/11/2019).
 
Selain Apel Kesiap Siagaan Pencegahan Karlahut, secara simbolis Bupati Sukiman juga menyerahkan Pengembalian Dana Silva Desa Kasang Padang, mengukuhkan pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Bonai Darussalam, Bhakti Sosial (Donor Darah), Pengukuhan Masyarakat Peduli Api Kecamatan Bonai Darussalam, Pengukuhan Satgas Satria Kresna, dan menyalurkan bantuan untuk Masjid Rawa Makmur.
 
Apel juga dihadiri‎ Dandim 0313/KPR Letkol Inf Aidil Amin SIP, Kapolres Rohul AKBP Dasmin Ginting SIK, Kajari Rohul diwakili Kasi Intel Kejari Rohul Ade Maulana SH, MH, Asisten II Ir H M Ruslan M.Si, Kepala Diskominfo Rohul Drs Yusmar M.Si, Kadis PUPR Rohul Anton ST MM.‎
 
Selanjutnya, Kadisnakbun Rohul Ir H Sri Hardono MM, Kadis TPH Rohul Mubrizal SP MMA, Kaban PMPTSP Rohul Gorneng S.Sos M.Si, Kadis DPMPD Rohul Margono S.Sos M.Si, Camat Bonai Darussalam H. Basri SKM, Kepala Desa Sontang Zulfahrianto SE, Datuk Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat,‎ masyarakat dan undangan lain.
 
Tokoh Masyarakat Bonai Darussalam, Zulfahrianto, juga Kepala Desa Sontang berharap daerahnya terhindar dari bencana, baik kebakaran dan kebanjiran.‎
 
Mengingat saat ini sudah memasuki suasana politik, Zulfahrianto juga mengatakan Kecamatan Bonai Darussalam terdiri dari tujuh desa dan dari keturunan serumpun diharapkan selalu menjaga kekompakan, dan mendukung program pemerintah.
 
Masih di sambutannya, pria yang akrab disapa Anto Sontang ini juga meminta Bupati Rohul untuk meningkatkan peningkatan sarana pendidikan, kesehatan dan infrastruktur di Kecamatan Bonai Darussalam.
 
Anto Sontang mengungkapkan ada sekolah di Bonai Darussalam yang tidak ada gurunya, ada juga tenaga pendidik yang tidak ada honornya. Menurutnya, karena kurang perhatian ini, dinilai sumber daya manusia di Bonai Darussalam masih rendah sehingga perlu dilakukan peningkatakan ke depannya.‎
 
Anto Sontang mengakui adanya kepedulian dari Bupati Rohul Sukiman kepada masyarakat dan sudah terlihat, serta dekat dengan masyarakat dan tetap memperhatikan kebutuhan masyarakat.
 
Selain itu, Kades Sontang dua periode ini mengimbau seluruh pimpinan perusahaan yang ada di Bonai Darussalam untuk memperhatikan daerah dan anak tempatan, sesuai undang-undang berlaku.‎"Beri mereka kesempatan dan lapangan kerja untuk hidup," harap Anto Sontang.
 
Masih di acara sama, Kapolres Rohul AKBP Dasmin Ginting, di sambutannya meminta masyarakat harus solid dan tidak terkotak kotak dalam membangun Kabupaten Rohul, khususnya masyarakat Bonai Darussalam.
 
"Mari sama-sama kita bekerja, dan bekerja sama dalam memajukan Kabupaten Rokan Hulu ini, termasuk menghindari kebakaran hutan dan lahan," ajak Kapolres Rohul.
 
Dandim 0313/KPR, Letkol Inf Aidil Amin, di sambutannya mengatakan program di Kabupaten Rohul selalu ada yang baru, mulai program Satu Rumah Satu Sarjana, Seminar Kebudayaan, sampai ada Satgas Satria Krisna di Kecamatan Bonai Darussalam.
 
Khusus untuk penanggulangan Karlahut atau Karhutla,‎ ‎Letkol Inf Aidil Amin menyinggung perlunya penanggulangan kebakaran dan asap, karena dapat mengganggu kesehatan masyarakat dan perekonomian.
 
"Untuk itu mari kita hindari asap dengan jalan tidak membakar hutan dan lahan, dan diminta semua pihak, baik pemerintah, masyarakat dan swasta bahu membahu untuk itu. TNI siap menyumbangkan tenaga untuk itu dalam rangka daerah kita bebas asap," tegas Dandim 0313/KPR, ‎Letkol Inf Aidil Amin.
 
Sementara, Bupati Rohul Sukiman mengatakan masalah Karlahut adalah masalah besar dan penyelesaian masalahnya sampai ke istana, karena telah menjadi masalah nasional, bahkan internasional.
 
"Menghindari kebakaran lahan dan hutan saya berterima kasih di Bonai Darussalam ada Satgas khusus yang diberinama Satgas Satria Kresna, dan sinergis semua pihak perlu kita jaga dan pelihara," papar Bupati.‎
 
Bupati Sukiman juga mengimbau ke seluruh perusahaan yang ada di Kecamatan Bonai Darussalam untuk ikut memperhatikan tempat dan lokasi perusahaannya, serta membangkitkan kesamaan dalam membangun Kabupaten Rohul. (humas)
 
Akses getarpijar.com Via Mobile m.getarpijar.com
BERITA TERKAIT
TULIS KOMENTAR